Taman Siring Nol Kilometer
Taman Siring Nol Kilometer Banjarmasin, Wisata Tengah Kota, Murah dan Praktis
Taman Siring Nol Kilometer Banjarmasin, Wisata Tengah Kota, Murah dan Praktis
BANJARMASINPOSTTRAVEL.COM, BANJARMASIN - Keberadaan siring yang ada di pinggiran Sungai Martapura yang membelah Kota Banjarmasin, bisa dibilang saat ini menjadi salah satu tempat favorit masyarakat.
Seiring waktu, beberapa tempat menarik pun bermunculan di sekitar siring yang terletak di Jalan Jendral Sudirman maupun juga Jalan Piere Tendean.
Bahkan ternyata menjadi tempat wisata alternatif di Banjarmasin.
Salah satunya tidak lain adalah berupa Taman Siring Nol Kilometer yang terletak di Jalan Jendral Sudirman, persisnya di depan eks Kantor Gubernur Kalsel.
• Menelusuri Penetas Telur Itik Alabio di Desa Damar Kabupaten Hulu Sungai Utara
• Bertahan Dua Hari Tidak Basi, Kini Nasi Humbal Khas Loksado Menu Favorit Wisatawan
• Pada Momen-momen ini Kapal Laut Jadi Alternatif, Tiket Murah Fasilitas pun Tetap Nyaman
Terletak masih di sekitar pusat kota Banjarmasin, Taman Siring Nol Kilometer ini pun terbilang sangat mudah dikunjungi atau diakses.
Baik itu menggunakan kendaraan roda dua maupun roda empat.
Tentunya Taman Siring Nol Kilometer ini pun bisa menjadi pilihan alternatif baik masyarakat Banjarmasin maupun juga wisatawan luar daerah.
Terlebih lagi, untuk mengunjungi Taman Siring Nol Kilometer ini terbilang tidak perlu mengeluarkan biaya karena memang gratis dan terbuka untuk umum.
Hanya saja apabila datang menggunakan kendaraan bermotor, harus membayar retribusi parkir sesuai Perda yakni Rp 2000 untuk roda dua dan Rp 3000 untuk roda empat.
(banjarmasinposttravel.tribunnews.com/Frans Rumbon)
Taman Siring Nol Kilometer Banjarmasin, Wisata Alternatif Kota Seribu Sungai |
![]() |
---|
Wisatawan dari Sumatera pun Mengunjungi Taman Siring Nol Kilometer Banjarmasin |
![]() |
---|
Taman Siring Nol Kilometer Banjarmasin JAdi Tempat Berkumpul Penggemar Skateboard |
![]() |
---|
Ke Taman Siring Nol Kilometer Banjarmasin, Bisa Sambil Menikmati Suasana Sungai Martapura |
![]() |
---|
Bisa Dikunjungi Kapan Saja, Taman Siring Nol Kilometer Banjarmasin, Paling Ramai Pada Akhir Pakai |
![]() |
---|